KUMPULAN VARIASI ANEKA MASAKAN

Berlangganan Via Email Aktipkan Segera

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

2. Hidangan Lauk Pauk

Jumat, 14 November 2008

  • Nama Masakan : Ikan Bakar

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Ikan Tongkol ½ kg

2. Bumbu ikan baker

Jeruk nipis 2 buah

Garam ½ sendok makan

3. Bumbu dabu-dabu lilang

Cabai rawit 5 buah

Cabai merah 1 buah

Bawang merah 2 buah

Tomat 1 buah

Kemangi 2 tangkai

Garam ½ sendok the

Jeruk nipis 1 buah

Metode Memasak :

1. Ikan dibersihkan dan dicuci

2. Dikerat di beberapa tempat lalu dilumuri air jeruk nipis dan garam

3. Dibiarkan 15 menit kemudian dipanggang di atas bara api atau oven sampai matang dan kering

4. Potong dan campur semua bahan dabu-dabu lilang,tambahkan daun kemangi

5. Menghidangkan :

Ikan bakar dihidangkan dalam piring lonjong dan dilengkapi dengan dabu-dabu lilang

  • Nama Masakan : Ikan Pepes

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Ikan 400 gram

2. Daun pisang 1 pelepah

3. Biting secukupnya

4. Bumbu :

Bawang merah 50 gram

Kunyit 4 siung

Kemiri 50 gram

Jahe 1 ruas jari

Cabai merah 4 buah

Air asam 2 sendok makan

Garam ½ sendok makan

Gula ½ sendok makan

Metode Memasak :

1. Ikan dibersihkan dan dicuci,kemudian dilumuri ½ sendok makan

Garam dan 1 sendok makan air asam

2. Bumbu-bumbu dihaluskan lalu dilumurkan pada ikan

3. Ikan dibungkus dengan daun pisang berbentuk panjang dan disemat dengan biting

4. Dipanggang diatas bara api atau oven sampai matang dan kering

5. Dapat juga dikukus lebih dahulu baru dipanggang

6. Menghidangkan :

Ikan dibuka dari bungkusan dan dihidangkan dalam piring lonjong.

  • Nama Masakan : Pindang Kuning

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Ikan ½ kg

2. Bumbu :

Bawang merah 50 gram

Bawang putih 4 siung

Cabai merah 4 buah

Kunyit bakar 1 jari

Daun salam 2 lembar

Laos 1 ruas jari

Serai 1 batang

Air asam 2 sendok makan

Garam ½ sendok makan

Air 3 gelas

Metode Memasak :

1. Ikan dibersihkan lalu dicuci dan dipotong-potong

2. Bumbu,kecuali daun salam,laos dan serai dihaluskan

3. Air dimasak sampai mendidih lalu bumbu dan ikan dimasukkan (dapat juga bumbu ditumis dahulu)

4. Menghidangkan :

Pindang kuning dihidangkan dalam basi (mangkuk) tertutup

  • Nama Masakan : Empal

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Daging 300 gram

2. Minyak Goreng ¼ botol

3. Bumbu :

Bawang merah 50 gram

Bawang putih 4 siung

Ketumbar ½ sendok makan

Jintan 1 sendok the

Garam ½ sendok makan

Gula merah 1 sendok makan

Air asam 2 sendok makan

Daun salam 2 lembar

Laos 1 ruas jari

Metode Memasak :

1. Daging dicuci dan direbus dalam air mendidih dengan daun salam dan

Laos sampai lunak

2. Bumbu-bumbu dihaluskan

3. Daging diiris tipis lebar dicampur

4. Digoreng dalam minyak panas

5. Menghidangkan :

Empal dihidangkan dalam piring lonjong

Read more...

B.Resep-Resep Masakan Indonesia

1. Macam-Macam Nasi

  • Nama masakan : Nasi Kukus

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 500 gram

2. Air mendidih ½ liter

Metode Memasak

1. Beras dipilih dan dicuci

2. Beras diaron dalam panci sampai airnya habis

3. Risopan diisi dengan air kira-kira sepertiga bagiannya lalu dimasak sampai mendidih

4. Beras yang sudah setengah matang tadi dikukus di dalamnya sampai matang (kira-kira setengah jam)

5. Menghidangkan :

Nasi kukus dihidangkan dalam tempat nasi

  • Nama masakn : Nasi liwet

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 500 gram

2. Air 3,4 desileter

Metode Memasak

1. Beras dipilih dan dicuci

2. Air dimasak sampai mendidih

3. Beras dimasukkan ke dalam panci dan diaduk sebentar

4. Panci ditutup dan dimasak diatas api yang tidak terlalu besar sampai airnya habis (kadang-kadang diaduk)

5. Api dikecilkan,tutup panci dialas dengan daun pisang supaya rapat

6. Panci dibiarkan diatas api sampai nasi matang (kira-kira 15 menit),yaitu jika nasi dipijat tidak ada bagian yang keras.

7. Panci diangkat dari api dan nasinya diaduk-aduk sampai tidak bergumpal

8. Menghidangkan :

Nasi liwet dihidangkan dalam tempat nasi atau piring dalem.

  • Nama Masakan : Nasi goreng

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Nasi 400 gram

2. Margarin atau minyak goreng 4 sendok makan

3. Udang 150 gram

4. Telur ayam 2 butir

5. Bumbu :

Bawang merah 50 gram

Cabai merah 4 buah

Garam 1 sendok makan

Saos Tomat 2 sendok makan

Bawang putih 2 siung

6. Hiasan :

Telur dadar atau telur mata sapi 2 butir

Abon 50 gram

Daun seledri 1 tangkai

Tomat 1 buah

Ketimun 1 buah

Metode Memasak

1. Bumbu dihaluskan dan ditumis dalam mentega atau minyak goring.

2. Nasi dimasukkan dan diaduk sampai bumbu merata

3. Api tidak terlalu besar supaya nasi tidak terlalu hangus

4. Menghidangka :

Nasi goreng dihidangkan dalam piring makan ceper atau piring lonjong dan dihias dengan abon,dadar telur,bawang goreng,ketimun dan tomat.

  • Nama Masakan : Nasi Gurih

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 400 gram

2. Santan 6 desiliter

3. Daun pandan 1 lembar

4. Daun pisang 1 lembar

5. Bumbu :

Garam 1 sendok makan

Serai 1 batang

Daun salam 2 lembar

Laos 2 ruas jari

6. Hiasan :

Dadar telur 2 butir

Ketimun 1 buah

Daun seledri 2 batang

Cabai merah 2 buah

Kacang kedelai goreng 4 sendok makan

Teri goreng 4 sendok makan

Sambal goreng kering tempe 6 sendok makan

Daun kemangi 2 tangkai

Metode Memasak :

1. Beras dipilih dan dicuci

2. Beras diaron dengan santan dan bumbu atau dikukus setengah matang dan diaron dengan santan yang sudah dipanaskan dengan bumbu-bumbu kemudian dikukus sampe mateng

3. Menghidangkan :

Nasi gurih dihidangkan dalam piring makan ceper atau piring lonjong dialas dengan daun pisang dan dihias dengan abon,dadar telur,bawang goreng,ketimun, dan tomat.

  • Nama Masakan : Nasi Kuning

Jumlah : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 400 gram

2. Santan 2 gelas

3. Daun pisang 1 lembar

4. Daun pandan 1 lembar

5. Bumbu :

Garam 1 sendok makan

Laos 1 ruas jari

Daun salam 2 lembar

Kunyit 2 jari

Serai 4 batang

Air jeruk nipis 1 sendok makan

7. Hiasan :

Dadar telur 2 butir

Goreng kedelai hitam 4 sendok makan

Cabai merah 2 buah

Bawang merah goring 4 sendok makan

Ketimun 1 buah

Daun kemangi 2 tangkai

Metode Memasak :

1. Beras dipilih dan dicuci kemudian dikukus sampai setengah matang

2. Kelapa dan kunyit diparut dan dibuat dibuat santan lalu dipanaskan dengan bumbu yang lain

3. Beras yang sudah setengah matang tadi diaron dalam santan panas

4. Beras dikukus lagi sampai matang jika santan sudah meresap semua

5. Selain dikukus nasi dapat pula diliwet

6. Menghidangkan :

Nasi kuning dihidangkan seperti nasi gurih

  • Nama Masakan : Lontong

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 400 gram

2. Air ± 4 gelas

3. Air kapur sirih 2 sendok makan

4. Daun pisang batu 1 pelepah

5. Biting (alat tusuk dari padang lidi) secukupnya.

Metode Memasak :

1. Beras diaron setengah matang dan diberi air kapur sirih

2. Beras yang sudah diaron dibungkus dengan daun pisang

3. Bungkusan diisi dengan beras sampai penuh lalu disermat ujung pangkalnya dengan biting

4. Bungkusan direbus selama dua jam sampai matang

5. Diangkat dan ditiriskan

6. Setelah dingin baru dapat diiris

7. Merebus lontong harus terendam dalam air

8. Panjang lontong kira-kira 15 cm dengan garis tengah 3 cm

9. Daun bagian yang hijau diletakkan disebelah dalam

10. Menghidangkan :

Lontong dihidangkan dengan gado-gado atau opor ayam.

  • Nama masakan : Buras

Jumlah porsi : 4 porsi

Nama Bahan Jumlah

1. Beras 400 gram

2. Santan dari ½ buah kelapa 8 desiliter

3. Daun pisang batu 1 pelepah

4. Tali secukupnya

5. Bumbu :

Garam 1 sendok makan

Daun salam 2 lembar

Serai 1 batang

Daun pandan 1 lembar

Metode Memasak :

1. Beras yang sudah dipilih dan dicuci diliwet setengah matang dengan

Santan dan bumbu

2. Dibungkus daun pisang berbentuk segi panjang kira-kira 4×10 cm

3. Disusun dua-dua dan diikat dengan tali

4. Direbus dalam santan mendidih selama kira-kira satu jam

5. Diangkat,ditiriskan dan dibiarkan sampai dingin

6. Menghidangkan :

Buras dihidangkan dengan sambal poyah.

Read more...

RESEP MAKANAN

A.Cara Menyusun Resep

Hidangan-hidangan dibuat menurut resep masakan yangdisusun dengan baik.Resep masakan adalah petunjuk tentang tata cara mengolah suatu masakan.

Untuk mendapat suatu masakan yang baik diperlukan resep masakanyang disusun dengan teratur,singkat,dan jelas sehingga seseorang mudah memahami dan membuatnya.Suatu resep yang baik harus memuat :

  • nama masakan
  • bahan dan bumbu
  • ukuran dan timbangan
  • cara membuat
  • cara menghidangkan

1. Nama Masakan

Nama masakan yang asli bila perlu ditambah keterangan,misalnya dari daerah mana asal masakan tersebut dan resep tersebut dapat menghasilkan berapa porsi atau berapa potong.Untuk orang asing kadang-kadang perlu ditulis keterangan arti masakan.

Contoh :

§ Gulai daun perancis (daun singkong) untuk 5 orang

§ Tinutuan (bubur manado) untuk 4 orang

§ Cake vanili (1 loyang garis tengah 20 cm)

§ Kue cara bikang (10 buah)

§ Nasi goreng (fried rice) untuk 2 orang

2. Bahan dan Bumbu yang Diperlukan

Bahan dan bumbu yang penting harus ditulis lebih dahulu.Tanpa bahan dan bumbu yang penting tersebut,maka tidak dapat dibuat masakan yang dimaksud.

Contoh :

Rawon (masakn jawa timur) untuk 10 orang

Bahan : ½ kg daging

Bumbu :

4 buah kluwak 2 sendok teh ketumbar

5 buah bawang merah 1/4 jari kunyit

2 siung bawah putih 2 helai daun salam

1/4 jari laos 1 sendok makan garam

1 helai serai ½ sendok makan gula merah

2 helai daun jeruk perut

3. Ukuran atau Timbangan

Ukuran yang umum dan dipergunakan,misalnya gram,ons,kilogram,liter,sendok the,helai,gelas.Jangan menggunakan harga karena harga suatu bahan makanan sering berubah.

4. Cara Membuat

Cara membuat harus singkat,tetapi jelas.Pergunakanlah kalimat pasif.

Contoh :

Daging dicuci lalu direbus,setelah lunak diangkat lalu diiris-iris.


Read more...

RESEP MAKANAN

A.Cara Menyusun Resep

Hidangan-hidangan dibuat menurut resep masakan yangdisusun dengan baik.Resep masakan adalah petunjuk tentang tata cara mengolah suatu masakan.

Untuk mendapat suatu masakan yang baik diperlukan resep masakanyang disusun dengan teratur,singkat,dan jelas sehingga seseorang mudah memahami dan membuatnya.Suatu resep yang baik harus memuat :

  • nama masakan
  • bahan dan bumbu
  • ukuran dan timbangan
  • cara membuat
  • cara menghidangkan

1. Nama Masakan

Nama masakan yang asli bila perlu ditambah keterangan,misalnya dari daerah mana asal masakan tersebut dan resep tersebut dapat menghasilkan berapa porsi atau berapa potong.Untuk orang asing kadang-kadang perlu ditulis keterangan arti masakan.

Contoh :

§ Gulai daun perancis (daun singkong) untuk 5 orang

§ Tinutuan (bubur manado) untuk 4 orang

§ Cake vanili (1 loyang garis tengah 20 cm)

§ Kue cara bikang (10 buah)

§ Nasi goreng (fried rice) untuk 2 orang

2. Bahan dan Bumbu yang Diperlukan

Bahan dan bumbu yang penting harus ditulis lebih dahulu.Tanpa bahan dan bumbu yang penting tersebut,maka tidak dapat dibuat masakan yang dimaksud.

Contoh :

Rawon (masakn jawa timur) untuk 10 orang

Bahan : ½ kg daging

Bumbu :

4 buah kluwak 2 sendok teh ketumbar

5 buah bawang merah 1/4 jari kunyit

2 siung bawah putih 2 helai daun salam

1/4 jari laos 1 sendok makan garam

1 helai serai ½ sendok makan gula merah

2 helai daun jeruk perut

3. Ukuran atau Timbangan

Ukuran yang umum dan dipergunakan,misalnya gram,ons,kilogram,liter,sendok the,helai,gelas.Jangan menggunakan harga karena harga suatu bahan makanan sering berubah.

4. Cara Membuat

Cara membuat harus singkat,tetapi jelas.Pergunakanlah kalimat pasif.

Contoh :

Daging dicuci lalu direbus,setelah lunak diangkat lalu diiris-iris.

5. Cara Menghidangkan

Perlu diterangkan cara menghidangkan yang benar.Alat yang dipergunakan,misalnya basi (mangkuk) tertutup,piring kue.Keadaan masakan misalnya panas,dingin,perbandingan kuah dan isi.Hidangan pelengkap,misalnya sayur rawon dihidangkan dengan sambal terasi,lalap taoge,dan kemangi.

Read more...

Berita Terbaru